Poros Rakyat News adalah sumber berita utama untuk informasi terbaru dan terpercaya dari berbagai wilayah di indonesia maupun global. Dapatkan liputan mendalam tentang politik, ekonomi, budaya, dan banyak lagi. Kami menyediakan berita berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan warga yang haus akan informasi aktual
Sabtu, Desember 7, 2024
BerandaMakassarKasat Lantas Polres Takalar Terima Kunjungan DPC SEPERNAS, Ajak Sinergi Pers dan...

Kasat Lantas Polres Takalar Terima Kunjungan DPC SEPERNAS, Ajak Sinergi Pers dan Lembaga

TAKALAR | POROS RAKYAT NEWS.ID – Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Takalar, Iptu H. Sukri Liwang,S.Sos,MH menerima kunjungan resmi Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Serikat Pers Nasional (SEPERNAS) Takalar, Senin (21/10/2024)

Pertemuan yang berlangsung hangat tersebut bertujuan mempererat hubungan kerja sama antara pihak kepolisian dan insan pers di wilayah Takalar.

Dalam kesempatan tersebut, Iptu H. Sukri Liwang menyampaikan apresiasi atas kedatangan DPC SEPERNAS. Ia berharap agar hubungan sinergis antara kepolisian dan pers terus terjalin dengan baik.

“Kami menyambut baik kunjungan ini dan mengajak rekan-rekan pers untuk bersinergi sebagai mitra strategis dalam menjaga nama baik sesama lembaga,” ujarnya.

Selain itu, Iptu H. Sukri juga menekankan pentingnya peran media dalam menyebarluaskan informasi yang benar dan positif. Menurutnya, pers memiliki tanggung jawab besar dalam memberikan edukasi kepada masyarakat terkait keselamatan berlalu lintas serta mendukung program-program kepolisian.

Ketua DPC SEPERNAS Takalar, dalam kunjungannya, juga menyatakan komitmen untuk terus bekerja sama dengan Polres Takalar, khususnya dalam hal peliputan kegiatan yang berdampak positif bagi masyarakat.(D’ML)

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments