Poros Rakyat News adalah sumber berita utama untuk informasi terbaru dan terpercaya dari berbagai wilayah di indonesia maupun global. Dapatkan liputan mendalam tentang politik, ekonomi, budaya, dan banyak lagi. Kami menyediakan berita berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan warga yang haus akan informasi aktual
Kamis, September 12, 2024
BerandaInternasionalKemenkumham Sulsel Luncurkan Aplikasi VISA, Ini Tujuannya

Kemenkumham Sulsel Luncurkan Aplikasi VISA, Ini Tujuannya

Makassar,PorosRakyatNews.id.- Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kemenkumham Sulsel) Liberti Sitinjak didampingi jajaran pimpinan tinggi (pimti) pratama Kanwil resmi meluncurkan aplikasi VISA (Virtual Assistant Service Automatic) dalam rangkaian Apel Pagi Pegawai di Aula Kanwi, Kamis (11/05).

Dalam peluncurannya, aplikasi VISA merupakan layanan virtual asisten berbasis WhatsApp untuk kemudahan masyarakat dalam memperoleh pelayanan publik sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini. Dalam aplikasi ini, terdapat 7 (tujuh) layanan, yaitu: 1) BAHUTA (Layanan Bantuan Hukum Terakreditasi) terdapat di 30 Organisasi Bantuan Hukum (OBH) se-Sulsel dibawah naungan Kemenkumham; 2) SIPAMMASE (Sistem Pengharmonisasian Secara Elektronik) yang diperuntukan bagi masyarakat/perangkat daerah yang ingin melakukan pengharmonisasian produk hukum daerah; 3) LAKU ONLINE (Layanan Konsultasi Hukum Online) yang diperuntukan bagi masyarakat yang memiliki masalah hukum dan menyelesaikannya secara gratis; 4) LAKON HAM (Layanan Konsultasi Yankomas); 5) LAKIDIGI (Layanan Kekayaan Inelektual Digital); 6) SIKUMON (Layanan Sistem Administrasi AHU Online); dan 7) JANGAN PANIK! (Jaring Penanganan Pengaduan dan Informasi Elektronik) berisi penanganan pengaduan yang ada di Kanwil Kemenkumham Sulsel.

Usai peluncuran aplikasi VISA, dilanjutkan dengan arahan Apel Pagi Pegawai dari Kepala Divisi Administrasi (Kadivmin) Indah Rayauningsih. Indah dalam sambutannya mengapresiasi atas telah diluncurkannya aplikasi VISA oleh Kakanwil Liberti Sitinjak sehingga aplikasi ini nantinya dapat digunakan oleh masyarakat guna meningkatkan kinerja Kanwil Kemenkumham Sulsel.

“Ini tentunya tidak mudah membuat aplikasi ini. Usulan aplikasi ini sudah sebenarnya sudah lama. Pembuatan aplikasi ini sejalan dengan program pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).” kata Indah.

Lanjut Indah, dalam perjalanan Kanwil menuju WBK/WBBM, Tim Penilai Internal (TPI) dari Inspektorat Jenderal (Itjen) Kemenkumham RI dijadwalkan akan melaksanakan entry meeting sebagai langkah awal mengevaluasi terhadap 10 satuan kerja yang lolos ke WBBM, termasuk Kanwil Kemenkumham Sulsel. “Kanwil ini rencana akan mendapat giliran dievaluasi pada 17 Mei mendatang. Untuk itu, saya minta seluruh jajaran tim pokok kerja (pokja) agar mempersiapkan area perubahan masing-masing. Seluruh jajaran pokja I – VI agar membuka seluruh data area perubahan. Mana yang belum lengkap, segera lengkapi. Lalu untuk paparan, tolong hari ini segera selesaikan karena ini menyangkut pembuatan video profil Kanwil Kemenkumham Sulsel.” tambah Indah.

Indah berharap dengan upaya kepedulian pimpinan tinggi kanwil disertai dengan usaha yang harus dikerjakan oleh seluruh pegawai kanwil, Kanwil Kemenkumham Sulsel optimis akan meraih predikat WBBM.

Hadir dalam peluncuran VISA dan Apel Pagi Pegawai, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Hernadi, Kepala Divisi Pemasyarakatan Suprapto, Para Pejabat Administrator dan Pengawas, dan Seluruh Pegawai Kanwil.

Lp ; (ICL) P R M G I

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments