Poros Rakyat News adalah sumber berita utama untuk informasi terbaru dan terpercaya dari berbagai wilayah di indonesia maupun global. Dapatkan liputan mendalam tentang politik, ekonomi, budaya, dan banyak lagi. Kami menyediakan berita berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan warga yang haus akan informasi aktual
Selasa, Februari 18, 2025
BerandaInternasionalPJ Bupati Junaedi Bakri Diganti, Warga Jeneponto Bersedih dan Merasa Kehilangan 

PJ Bupati Junaedi Bakri Diganti, Warga Jeneponto Bersedih dan Merasa Kehilangan 

JENEPONTO | POROSRAKYATNEWS.ID Suasana haru menyelimuti masyarakat Jeneponto setelah kabar pergantian Penjabat (PJ) Bupati Junaedi Bakri resmi diumumkan, Kamis (19/12/24).

Junaedi Bakri, yang sejak awal Januari 2024 dikenal sebagai pemimpin yang sangat dekat dengan rakyat, kini harus menyerahkan jabatannya sesuai dengan keputusan pemerintah, Penggantinya direncanakan akan dilantik dalam waktu dekat.

Junaedi Bakri, atau yang akrab disapa Pak Edi, dikenal sebagai pemimpin yang tanggap dan peduli terhadap keluhan masyarakat, meskipun belum genap setahun menjabat, kehadirannya telah memberikan inspirasi besar bagi warga Jeneponto.

Gaya kepemimpinannya yang santun dan mencerminkan nilai-nilai lokal seperti appakalompo tau atau mappakaraja—menghormati dan memuliakan orang lain—menjadi ciri khas yang sulit dilupakan.

“Warga merasa sangat kehilangan, Pak Edi itu bukan sekadar pemimpin, tapi bapak bagi kami semua. Kepemimpinannya sangat terasa, dari pembangunan hingga perhatian pada masyarakat kecil,” ujar Hamsah, seorang tokoh masyarakat.

Selama masa jabatannya, Junaedi Bakri membawa banyak perubahan positif. Program-program seperti penguatan sektor pertanian, pembangunan infrastruktur dan pengembangan pendidikan menjadi bukti nyata kontribusinya.

Di samping itu, kehadirannya yang selalu mendengar dan memberikan solusi atas keluhan warga menjadikannya sosok yang sangat dicintai.

“Saya merasa berat melepas Pak Edi. Beliau sangat perhatian kepada warga, selalu hadir di tengah kami dengan penuh rasa hormat, Semoga penggantinya bisa melanjutkan apa yang sudah beliau mulai,” kata Salma, seorang ibu rumah tangga.

Meski pergantian ini merupakan bagian dari dinamika pemerintahan, masyarakat Jeneponto berharap besar kepada penggantinya agar tetap melanjutkan program-program unggulan yang sudah ada dan terus mengedepankan pendekatan yang humanis seperti Junaedi Bakri.

Hingga kini, Junaedi Bakri belum memberikan pernyataan resmi terkait pergantian tersebut. Namun, banyak yang yakin bahwa kontribusinya bagi Jeneponto tidak akan berhenti meskipun ia tidak lagi menjabat sebagai PJ Bupati.

Jeneponto kini menantikan pemimpin baru yang mampu membawa semangat dan visi baru, tetapi tetap berakar pada nilai-nilai dan kebutuhan masyarakat lokal. Warga berharap perubahan ini membawa Jeneponto ke arah yang lebih baik tanpa melupakan fondasi yang telah dibangun oleh Junaedi Bakri.

LP: (IKBAL PRMGI)

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments

BERITA TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments