TAKALAR | POROS RAKYAT NEWS.ID – Serikat Pers Reformasi Nasional (SEPERNAS) sukses menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) tingkat nasional di Kabupaten Takalar dengan mengusung tema “Peranan Media dalam Memperkuat Identitas dan Kredibilitas Organisasi di Era Digital.”
Acara yang dihadiri oleh Pengurus DPP, DPW, dan DPC SEPERNAS ini juga turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Takalar, Dr. H. Muhammad Hasbi, S.STP, M.AP, M.I.Kom. Ketua DPC Takalar, Azis Dg. Kawang, bertindak sebagai tuan rumah pelaksanaan kegiatan,hari Jumat (25/10/2024).
Dalam sambutan pembukaannya, Azis Dg. Kawang menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang hadir dan menegaskan komitmennya untuk mendukung peran media sebagai penjaga kredibilitas organisasi di era digital.
“Sebagai tuan rumah, kami bangga Takalar menjadi saksi dari upaya bersama untuk memperkuat media yang berintegritas dan dapat dipercaya. Melalui Rakernas ini, kami ingin mendorong setiap anggota SEPERNAS agar mampu menghadapi tantangan media digital dengan semangat kolaborasi,” ujar Azis Dg.Kawang
Dr. H. Muhammad Hasbi, Sekretaris Daerah Kabupaten Takalar, turut memberikan sambutan dan menekankan pentingnya peran media dalam membangun kepercayaan publik.
“Media memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi yang akurat dan terpercaya. Kami mendukung penuh SEPERNAS dalam upayanya memperkuat sinergi ini,” tuturnya, disambut antusias oleh seluruh peserta yang hadir.
Rakernas hari pertama ini juga diisi dengan sambutan Ketua DPP SEPERNASSEPERNAS, Drs Laode Hazirum, pemaparanya terkait strategi pengembangan media digital, khususnya dalam menjaga identitas dan kredibilitas organisasi.
Ketua Umum SEPERNAS menggarisbawahi pentingnya adaptasi media dalam menghadapi tantangan teknologi agar tetap relevan.
“Media adalah pilar identitas organisasi, tetap berpegang pada nilai-nilai jurnalisme yang baik,” tegasnya.
Dengan pelaksanaan Rakernas di Takalar, SEPERNAS berharap mampu membangun media yang lebih profesional, kredibel, dan siap berperan aktif dalam menjaga kepercayaan publik.
Hasil Rakernas ini diharapkan akan menjadi landasan bagi seluruh anggota SEPERNAS untuk terus berkarya dan menghadirkan informasi yang berkualitas bagi masyarakat.(D’ML)