JENEPONTO | POROS RAKYAT NEWS.ID – dalam rangka Peringatan hari jadi Bhayangkara Ke 78 tahun 2024,Polres Jeneponto Bersama Pemerintah Daerah Jeneponto menggelar Upacara di Halaman kantor bupati kabupaten Jeneponto, hari senin (01/07).
Kegiatan upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Jeneponto (AKBP Budi Hidayat) selaku Komandan Upacara dan di Hadiri Pj Bupati Jeneponto (Junaedi Bakri) ,Sekda kabupaten Jeneponto (H. Arifin Nur, S.H., M.H) serta Kepala SKPD Pemda Jeneponto,Kajari Jeneponto (Susanto Gani, SH),Dandim 1425 (Letkol Inf Muh. Amin),Ketua Pengadilan Agama (Fadillah, S.Ag),Ketua Pengadilan Negeri Jeneponto (Endah Sri Andriyati, SH,. MH),Ketua Pengadilan Agama (Fadillah, S.Ag), dan para undangan lainya.
Upacara berlangsung khidmat mengambil tema tahun ini adalah “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.
Kapolres Jeneponto, AKBP Budi Hidayat selain menyapa seluruh warga dan para personil Polres Jeneponto, juga mengungkapkan bahwa dalam hari Bhayangkara Ke-78 kepolisian selalu dekat dengan Masyarakat.
Usai mengikuti upacara, Pj Bupati Jeneponto Junaedi Bakri menyampaikan Harapannya, Dalam momentum hari bhayangkara ke-78 kepolisian dengan pemerintah kabupaten Jeneponto selalu dan kompak dalam menuju Indonesia emas 2024.
Kemudian kegiatan acara di lanjutkan dengan pembagian sembako,pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah.
LP ; IKBAL PRMGI