TAKALAR | POROS RAKYAT NEWS.ID – Dalam rangka menyambut HUT RI ke-79, pemerintah Kecamatan Mangarabombang menggelar perkemahan perdana di Lapangan mangadu kecamatan Mangarabombang kabupaten takalar.
Kegiatan perkemahan ini diikuti oleh seluruh sekolah Dasar (SD) Sekecamatan Mangarabombang, Sekolah Menengah pertama (SMP) sekecamatan Mangarabombang, Sekolah Dasar Madrasah /Sekolah Pesantren,hari Kamis (15/08/2024).
Turut hadir dalam tenda kepanitiaan adalah Camat Mangarabombang beserta jajarannya,Kepala Desa dan Ibu PKK sekecamatan Mangarabombang,Anggota Kepolisian Sektor Mangarabombang, anggota Koramil 1426-05 Kecamatan Mangarabombang yang aktif memantau dan memberikan arahan selama perkemahan berlangsung, hadir pula Kepala puskesmas Mangarabombang,Ketua PPK panitia Pemilihan kecamatan Mangarabombang, Kehadiran mereka menjadi bentuk dukungan penuh terhadap kegiatan ini, sekaligus memastikan bahwa seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan.
(Iklan Player Video Hut RI Ke-79)
Perkemahan yang berlangsung selama tiga hari dihadiri oleh kepala desa dan perangkat desa dari 11 desa ,1 kelurahan di wilayah Kecamatan Mangarabombang,Selain sebagai ajang untuk memupuk nasionalisme, kegiatan ini juga menjadi wadah untuk mengenang perjuangan para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia,Semangat tersebut tercermin dalam berbagai kegiatan yang digelar, mulai dari upacara bendera, api unggun, hingga diskusi mengenai nilai-nilai kebangsaan.
(Iklan Player Video Hut RI Ke-79)
Selaku panitia perkemahan kecamatan Mangarabombang, Kades Bontoparang menyampaikan bahwa perkemahan ini bukan hanya untuk merayakan HUT RI, tetapi juga untuk memperkuat kerja sama antar desa.
“Melalui kegiatan ini, kita harap semangat kebangsaan semakin tumbuh dan menjadi motivasi untuk bersama-sama membangun desa yang lebih maju dan sejahtera,” ujarnya.
Selain kegiatan kebangsaan, perkemahan ini juga diisi dengan berbagai acara edukatif seperti pelatihan kepemimpinan dan penanaman pohon yang bertujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya pelestarian lingkungan.
Peserta juga diajak untuk mengikuti berbagai permainan tradisional yang menggambarkan kekayaan budaya lokal dan memperkuat rasa persatuan.
Dengan semangat kebersamaan dan cinta tanah air, seluruh pemerintah desa di Kecamatan Mangarabombang siap melanjutkan perjuangan dalam membangun Indonesia yang lebih baik, dimulai dari desa-desa yang ada di wilayah ini.
LP ; (PRMGI)