Poros Rakyat News adalah sumber berita utama untuk informasi terbaru dan terpercaya dari berbagai wilayah di indonesia maupun global. Dapatkan liputan mendalam tentang politik, ekonomi, budaya, dan banyak lagi. Kami menyediakan berita berkualitas tinggi untuk memenuhi kebutuhan warga yang haus akan informasi aktual
Kamis, November 21, 2024
BerandaMakassarPj. Ketua TP PKK Takalar Hadiri Rapat Koordinasi Nasional TP PKK Tahun...

Pj. Ketua TP PKK Takalar Hadiri Rapat Koordinasi Nasional TP PKK Tahun 2024

JAKARTA | POROS RAKYAT NEWS.ID – Pj. Ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK) Kabupaten Takalar, Sri Astuti Thamrin, S.Si., M.Stat., Ph.D, menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) TP PKK Tahun 2024 yang berlangsung di Balai Sudirman, Jakarta, pada 19 – 20 November 2024.

Rapat Koordinasi Nasional TP PKK dibuka oleh Menteri Dalam Negeri, Bapak Tito Karnavian, yang didampingi oleh Ketua Umum TP PKK dan Pembina Posyandu masa bakti 2024-2029, Ibu Tri Tito Karnavian. Tema yang diangkat dalam Rakornas kali ini adalah “Strategi PKK dalam Aksi Nyata melalui Persiapan Rakernas X PKK untuk Mendukung RPJMN 2025-2029.”

Rakornas ini bertujuan untuk memperkuat peran TP PKK dalam mendukung program pemerintah, terutama dalam mewujudkan tujuan pembangunan yang tertuang dalam RPJMN 2025-2029. Dalam peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 36 Tahun 2020, TP PKK diakui sebagai mitra kerja pemerintah yang berperan sebagai fasilitator dalam perencanaan, pelaksanaan, pengendalian, dan penggerakan program di berbagai jenjang.

Pj. Ketua TP PKK Takalar, Sri Astuti Thamrin, dalam kesempatan ini menyampaikan komitmennya untuk terus menggerakkan program-program PKK di Kabupaten Takalar yang selaras dengan kebijakan pemerintah pusat.

“ Diharapkan, Rakornas ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara TP PKK pusat dan daerah, serta meningkatkan kualitas program-program pemberdayaan masyarakat” Ujarnya.

Sebagai bagian dari kegiatan Rakornas, narasumber dari Deputi Bidang Pengembangan Regional, Kementerian PPN/Bappenas, menyampaikan materi mengenai “Arah Kebijakan RPJMN 2024-2029 dan Peran Gerakan PKK dalam Mendukung Program Strategis Pemerintah.”

Selain menghadiri Rakornas TP PKK tahun 2024, Pj Ketua TP PKK Takalar juga menghadiri Pelantikan Ketua Umum TP PKK serta pengurus dan Pembina Posyandu masa bakti 2024-2029.

Dalam kegiatan ini, Pj. Ketua TP PKK Takalar didampingi oleh Sekretaris, Bendahara, dan Ketua Bidang 1 TP PKK Kabupaten Takalar.

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments

BERITA TERKAIT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments